Pengertian Iklan, Syarat, Ciri-ciri, dan Manfaatnya - Hai sob yang cerdas, pada pertemuan kali ini kita akan membahas tentang Iklan yang meliputu pengertian iklan, syarat iklan, ciri-ciri iklan, dan manfaat iklan. Untuk lebih detailnya mari kita pelajari pembahasan dibawah ini.
Dengan kata lain, iklan memberitahu kepada banyak orang mengenai barang dan jasa yang dijual, dipasang di media massa seperti koran dan majalah atau tempat-tempat umum.
Pengertian Iklan
Iklan adalah informasi yang isinya membujuk khalayak banyak atau orang banyak supaya tertarik kepada barang atau jasa yang ditawarkan.Pengertian Iklan, Syarat, Ciri-ciri, dan Manfaatnya |
Kata iklan berasal dari kata yunani yang artinya menggiring orang-orang kepada gagasan. Pengertian iklan secara lengkap adalah semua wujud aktivitas untuk mendatangkan dan menawarkan ide, barang atau jasa secara bukan personal yang dibayarkan oleh sponsor tertentu.Secara umum, iklan berwujud penyajian informasi nonpersonil tentang suatu produk, merek, perusahaan, atau toko yang dijalankan dengan kompensasi biaya tertentu. Maka dari itu, iklan berupa proses kominikasi yang memiliki tujuan membujuk atau menarik orang banyak untuk mengambil tindakan yang menguntungkan pihak yang membuat iklan.
Ciri-ciri Iklan
- Kominikatif
- Informatif
- Bahasanya mudah dimengerti dan diingat masyarakat
- Menarik perhatian dan bersifat mengajak penonton atau pembaca untuk membeli/ menggunakan barang atau jasa yang telah diiklankan.
Syarat Iklan
- Kata dan bahasanya tertata dan tidak memiliki tafsir ganda.
- Bahasa yang dipakai menarik dan mudah diingat-ingat oleh masyarakat.
- Tidak boleh merendah atau menghina produk sejenis dari perusahaan lain.
- Tidak boleh berbohong, harus apa adanya.
- Iklan harus dibuat dengan memperhatiakan tata nahasa, etika, sopan santun, target pasar, dan lain-lain.
Manfaat Iklan
Seperti yang kita ketahui, iklan sangat berperan dalam aktivitas bisnis. Adapun manfaat iklan yaitu;- Produk menjadi lebih terkenal dimata masyarakat
- Keuntungan yang diperoleh dalam bisnis dapat melonjak naik karena produk dipromosikan
- Merawat pelanggan
- Meningkatkan penjualan produk
- Alat komunikasi langsung
- Membuka lapangan kerja
- Memajukan ekonomi
- Pesan moral
Demikianlah pembahasan tentang pengertian iklan, syarat iklan, ciri-ciri iklan, dan manfaat iklan. Semoga bermanfaat. Terimakasih